Debut di Timnas Ternoda, Marc Klok Buka Suara soal Kekalahan dari Vietnam di SEA Games 2021

Nungki Nugroho - Minggu, 8 Mei 2022 | 19:04 WIB
Pemain naturalisasi Indonesia asal Belanda, Marc Klok, nampak berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain naturalisasi Indonesia asal Belanda, Marc Klok, nampak berlatih di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 12 April 2022.

Marc Klok pun mengaku kecewa dengan hasil yang diraih timnas U-23 Indonesia.

Namun begitu, ia tak ingin berlarut meratapi kekalahan di laga perdana.

Eks pemain PSM Makassar itu bertekad mewujudkan ambisi PSSI meraih medali emas di SEA Games edisi ke-31 ini.

"Jujur, sangat kecewa dengan hasil pertandingan kemarin," ucap Marc Klok dikutip dari laman resmi Persib.

Baca Juga: Kompak, Shin Tae-yong dan Park Hang-seo Kirim 'Mata-mata' ke Laga Thailand Vs Malaysia

Dua pemain timnas U-23 Indonesia, Marc Klok dan Egy Maulana Vikri, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho.
PSSI
Dua pemain timnas U-23 Indonesia, Marc Klok dan Egy Maulana Vikri, dalam laga melawan Vietnam di SEA Games 2021, Jumat (6/5/2022) di Stadion Viet Tri, Phu Tho.

"Tetapi bagi kami tidak ada waktu untuk terus meratapi. Target kami masih tetap sama, juara," imbuhnya.

Gelandang berusia 29 tahun itu berharap para pemain timnas U-23 Indonesia tetap memiliki semangat tinggi dan pikiran positif.

Karena dengan begitu, target Timnas Indonesia untuk meraih emas bisa terpenuhi.

"Tegakkan kepala, kita penuhi pikiran dengan suasana positif!," tegas pemilik nomor punggung 6 Timnas Indonesia U-23 tersebut.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.