PSSI Keras Kepala, Sabah FC Singgung Aturan FIFA dan Tetap Tegas Tolak Lepas Saddil Ramdani ke SEA Games 2021

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 14 April 2022 | 14:06 WIB
Saddil Ramdani saat memperkuat Sabah FC
SABAHFC
Saddil Ramdani saat memperkuat Sabah FC

"Saya akan lakukan itu untuk bisa membantu Saddil karena ada kabar (pemain) timnas Malaysia diizinkan, artinya kan saya harus bicara dengan FAM," imbuhnya.

Namun, lobi PSSI itu dipastikan mental setelah Sabah FC tetap menolak melepas Saddil.

Manajer Sabah FC, Ahmad Marzuki, menjelaskan alasanya pihaknya enggan melepas Saddil.

Jadwal SEA Games 2021 yang diluar kalender FIFA membuat Sabah FC tak berkewajiban melepas Saddil.

Baca Juga: Tak Ada Kabar, Nasib Ramai Rumakiek di Timnas U-23 Indonesia di Ujung Tanduk?

Jeda internasional resmi dari FIFA sendiri baru akan dimulai pada 30 Mei hignga 14 Juni 2022.

Sementara itu, SEA Games 2022 bergulir 12-23 Mei 2022.

Ahmad Marzuki mengatakan bahwa manajemen Sabah FC sudah berdiskusi dengan Saddil terkait masalah ini

"Ini adalah masalah yang sudah kami diskusikan sangat lama dengan Saddil," kata Ahmad Marzuki dilansir dari Instagram resmi klub, Kamis (14/4/2022).

"Pemain (Saddil) juga sudah memahami alasa klub tidak melepasnya diluar kalender FIFA," imbuhnya.


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : Instagram
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.