Menang Telak atas PSIS, Persipura Belum Lolos dari Zona Degradasi Liga 1 2021-2022

Nungki Nugroho - Kamis, 24 Maret 2022 | 20:09 WIB
Pemain Persipura Jayapura merayakan gol yang dicetak Ramiro Fergonzi saat menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-33 Liga 1 2021-2022.
LIGA1MATCH
Pemain Persipura Jayapura merayakan gol yang dicetak Ramiro Fergonzi saat menghadapi PSIS Semarang pada pekan ke-33 Liga 1 2021-2022.

BOLANAS.COM - Persipura Jayapura memangkas jarak dengan tiga kontestan diatasnya jelang penentuan satu slot sisa untuk tim terdegradasi dari Liga 1.

Persipura Jayapura berhasil mendapat tambahan tiga poin pada pekan ke-33 Liga 1 2021-2022.

Persipura menang 4-0 atas PSIS Semarang di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Bali, Kamis (24/3/2022).

Empat gol dari Persipura dicetak oleh Ferinando Pahabol (22'), Yevhen Bokhashvili (50'), Ramiro Fergonzi (78'), dan Ramai Rumakiek (90+3').

Baca Juga: Di Indonesia Tidak Ada, Hal Ini Bikin Pratama Arhan Girang usai Latihan Perdana Bareng Tokyo Verdy

Persipura Jayapura yang membutuhkan kemenangan tampil ngotot sepanjang 2x45 menit.

Di babak pertama, tekanan Persipura baru membuahkan hasil pada menit ke-22.

Memanfaatkan umpan Takuya Matsunaga, Ferinando Pahabol sukses membuat tim Mutiara Hitam unggul 1-0.

PSIS sempat membalas lewat sepakan jarak jauh Alfeandra Dewangga yang belum berbuah gol.

Baca Juga: Dipecundangi Yeungnam University, Shin Tae-yong Beberkan 2 Kelemahan Timnas U-19 Indonesia


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.