Susah Payah Kalahkan Klub Kasta Tiga, Pelatih Sabah FC Gusar Pemain Pelapis Tak Bisa Samai Level Saddil Ramdani

Najmul Ula - Minggu, 13 Maret 2022 | 12:06 WIB
Bersama Sabah FC, Saddil Ramdani membuka Liga Malaysia musim 2022 saat melawan Negeri Sembilan di Stadion Likas, Jumat (4/3/2022).
YOUTUBE UNIFI
Bersama Sabah FC, Saddil Ramdani membuka Liga Malaysia musim 2022 saat melawan Negeri Sembilan di Stadion Likas, Jumat (4/3/2022).

BOLANAS.COM - Sabah FC menyimpan tenaga Saddil Ramdani saat menjamu klub kasta ketiga Respect FC di Piala FA Malaysia.

Saddil Ramdani tampak sudah diakui sebagai pemain penting Sabah FC di tangan Ong Kim Swee.

Terbaru, Saddil Ramdani diistirahatkan untuk memberi menit main kepada pemain pelapis di ajang Piala FA Malaysia 2022.

Sabah FC menjamu klub kasta ketiga Respect FC pada Sabtu (12/3/2022) dan berhasil meraup kemenangan 2-0.

Baca Juga: FK Senica Cadangkan Duo Indonesia, Egy Maulana Vikri Takluk oleh Intensitas Laga dan Lagi-lagi Melempem

Pelatih Ong Kim Swee memilih mengistirahatkan para pemain kunci seperti Saddil, Neto Pessoa, dan Taiki Kagayama.

Saddil sendiri selalu bermain penuh dalam dua laga sebelumnya di Liga Super Malaysia 2022 melawan Negeri Sembilan dan Petaling Jaya City FC.

Pada laga pertama, winger Indonesia itu mengkreasi sejumlah peluang walaupun timnya harus mengakui keunggulan Negeri Sembilan.

Lantas pada laga kedua, Sabah FC bermain lebih baik dan bisa membantai Petaling Jaya City FC dengan skor 3-1.

Baca Juga: Jadi Penyebab 3 Kebobolan Beruntun, Pelatih Ansan Greeners Sampai Dua Kali Ingatkan Kelemahan Asnawi


Editor : Najmul Ula
Sumber : Bernama
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.