Tak Terima Dapat Sanksi Berat dari PSSI, Persipura akan Ambil Langkah Ini

Unggul Tan Ngasorake - Kamis, 10 Maret 2022 | 14:40 WIB
Skuat Persipura Jayapura sedang bersua foto tim dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 19 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Skuat Persipura Jayapura sedang bersua foto tim dalam laga pekan ketiga Liga 1 2021 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, 19 September 2021.

BOLANAS.COM - Manajemen Persipura Jayapura merasa keberatan dengan hukuman yang dijatuhkan oleh Komite Disiplin (Komdis) PSSI.

Seperti diketahui, Komdis PSSI memang baru saja menjatuhkan hukuman untuk Persipura Jayapura, Rabu (9/3/2022).

Hukuman ini sendiri merupakan buntut dari mangkirnya skuad Persipura Jayapura saat melawan Madura United beberapa waktu lalu.

Komdis PSSI memutuskan Persipura Jayapura dianggap kalah WO dengan skor 0-3 dari Madura United.

Selain itu, Persipura Jayapura juga mendapat hukuman pengurangan tiga poin.

Baca Juga: Bruno Cantanhede 2 Kali Bikin Adilson Maringa Mati Kutu, Persib Bungkam Arema FC

Manajemen Persipura pun diwajibkan membayar denda sebesar Rp 250 juta.

Tidak hanya itu, Komdis PSSI juga menghukum manajer Persipura, Bento Madubun.

Bento Madubun dianggap berperan aktif menganjurkan dan/atau menyuruh tim untuk tidak hadir dalam pertandingan tersebut.

Oleh karena itu, Bento Madubun dihukum 12 bulan tak boleh beraktivitas di sepak bola Indonesia dan denda Rp 50 juta.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.