Auto Starter Jika Cuaca Cerah, Menagih Janji Pelatih Ansan Greeners Mainkan Asnawi Mangkualam

Najmul Ula - Sabtu, 26 Februari 2022 | 05:00 WIB
Asnawi Mangkualam saat melepas umpan silang gagal dalam laga Ansan Greeners vs Busan Ipark (20/2/2022).
BolaNas.com
Asnawi Mangkualam saat melepas umpan silang gagal dalam laga Ansan Greeners vs Busan Ipark (20/2/2022).

BOLANAS.COM - Cho Min Kook berujar Asnawi Mangkualam akan bermain sebagai starter di Ansan Greeners jika tak dihantam cuaca dingin.

Kapten timnas Indonesia, Asnawi Mangkualam, tampak belum dipercaya untuk menaklukkan cuaca dingin di Korea Selatan.

Asnawi Mangkualam hanya bermain satu menit untuk Ansan Greeners pada laga perdana K-League 2 2022.

Pada Minggu (20/2/2022), Ansawi Mangkualam dimasukkan pada menit ke-92 dalam laga Ansan Greeners kontra Busan IPark.

Baca Juga: Tiru Shin Tae-yong, Pelatih Ipswich U-23 Gunakan Postur Elkan Baggott untuk Teror Klub Premier League

Pelatih Cho Min Kook memasukkan Asnawi dalam keadaan timnya mencari gol kemenangan saat skor 1-1.

Pada akhirnya, Asnawi bermain terlalu sebentar untuk memberi dampak pada jalannya pertandingan.

Bek yang diubah menjadi winger itu hanya sempat melakukan satu umpan silang yang tak sampai pada sasaran karena terlalu lemah.

Selain itu, Asnawi juga terjebak offside saat merecoki rekannya yang onside dalam sebuah peluang pamungkas.

Baca Juga: Grup Unik Kualifikasi Piala Asia, Timnas Indonesia Akan Berkuasa Seperti Australia Atau Digebuki Seperti Taiwan?


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : sports-g.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.