Timnas Indonesia U-23 Incar Juara, Shin Tae-yong Masih Saja Ajari Latihan Passing Dasar

Najmul Ula - Selasa, 8 Februari 2022 | 08:48 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, nampak hadir di Lapangan Samudra, Bali, 26 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, nampak hadir di Lapangan Samudra, Bali, 26 Januari 2022.

Timnas Malaysia U-23 tak memiliki pemain yang bermain bersama skuat senior di Piala AFF 2020 lalu.

Juara Piala AFF 2020, Thailand, bahkan berani menurunkan skuat paling bontot, yakni timnas U-19.

Peluang Indonesia menjuarai Piala AFF U-23 untuk kedua kali secara beruntun terbilang cukup besar.

Meski begitu, Shin Tae-yong mengalami berbagai kendala dalam masa persiapan, seperti bentrok jadwal dengan klub dan kasus Covid-19.

Shin Tae-yong menendang Edo Febriansyah terlihat dalam latihan hari kedua pemusatan latihan timnas Indonesia jelang FIFA Matchday, di Stadion Gelora Trisakti, Kuta, Bali pada Jumat (21/1/2022).
YOUTUBE PSSI
Shin Tae-yong menendang Edo Febriansyah terlihat dalam latihan hari kedua pemusatan latihan timnas Indonesia jelang FIFA Matchday, di Stadion Gelora Trisakti, Kuta, Bali pada Jumat (21/1/2022).

Saat sudah berlatih pun, Shin Tae-yong belum memberi materi taktikal secara penuh.

Pelatih asal Korea Selatan itu terpaksa kembali mengulang materi dasar sepak bola.

"Latihan hari ini banyak pemain yang baru gabung juga, karena habis pertandingan kemarin Liga 1," ujar Shin di laman resmi PSSI (7/2/2022).

"Jadi sebagian conditioning training dan sebagian latihan dasar saja seperti passing," jelasnya.

Baca Juga: Kabar Baik untuk Persib soal Kondisi Pemain yang Terpapar Covid-19


Editor : Najmul Ula
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.