Update Klasemen Liga 1 - Persib Geser Bhayangkara FC, Persija Jadi Jurang Perbedaan Poin 5 Besar

Nungki Nugroho - Sabtu, 29 Januari 2022 | 23:07 WIB
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto (depan), nampak sedang melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Bali, 29 Januari 2022.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Bek Persib Bandung, Kakang Rudianto (depan), nampak sedang melakukan selebrasi seusai mencetak satu gol dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2021 di Stadion Gelora Ngurah Rai, Bali, 29 Januari 2022.

Sementara itu, Bhayangkara FC secara mengejutkan kalah tipis 0-1 dari Persik Kediri pada pekan ke-21 Liga 1 2021-2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Jumat (28/1/2022).

Youssef Ezzejjari menjadi pencetak satu-satunya gol ke gawang Bhayangkara FC.

Tambahan satu gol membuat Youssef menempel penyerang Bali United, Ilija Spasojevic, di daftar top scorer.

Keduanya sama-sama membukukan 14 gol hingga pekan ke-21 Liga 1 2021-2022.

Baca Juga: Egy dan Witan Tak Berkutik, FK Senica Kalah Telak di Laga Uji Coba

Kekalahan itu membuat The Guardian harus turun ke peringkat ketiga meski memiliki poin sama dengan Persib.

Maung Bandung diunggulkan kemenangan head to head atas Bhayangkara FC pada putaran pertama.

Sedangkan Arema FC naik ke puncak klasemen usai mengalahkan Persipura Jayapura pada pekan ke-21 Liga 1 2021-2022.

Tim beraliaskan Singo Edan itu menang tipis 1-0 atas Persipura Jayapura melalui gol tendangan bebas Carlos Fortes.

Baca Juga: Ricky Fajrin 'Minta' Dipanggil Timnas, Satu Assistnya Bawa Bali United Atasi Borneo FC


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.