Vietnam Mandul, Pelatih Malaysia Akui Wonderkid Liga Belgia Tak Akan Sanggup Tembus Bek Indonesia

Najmul Ula - Sabtu, 18 Desember 2021 | 16:23 WIB
Para pemain timnas Malaysia di Piala AFF 2020.
Para pemain timnas Malaysia di Piala AFF 2020.

BOLANAS.COM - Tan Cheng Hoe mengakui Luqman Hakim barangkali bukan sosok yang tepat untuk menembus pertahanan timnas Indonesia.

Pelatih tim nasional Malaysia, Tan Cheng Hoe, tampak mengakui kualitas pertahanan Indonesia di Piala AFF 2020.

Timnas Malaysia harus mengalahkan Indonesia dalam laga terakhir Grup B Piala AFF 2020 untuk mengamankan tiket ke semifinal, Minggu (19/12/2021) besok.

Hasil imbang akan membuat Malaysia tersingkir dari Piala AFF 2020 mengingat kalah head-to-head dari Vietnam.

Baca Juga: Bukan Level Indonesia-Malaysia, Pelatih Thailand Nyatakan Vietnam Tim Terkuat Grup B

Di sisi lain, timnas Indonesia sedang berada dalam kepercayaan diri tinggi seturut keberhasilan menahan Vietnam (15/12/2021).

Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong sanggup membuat Vietnam mandul dengan taktik lima bek dan garis pertahanan rendah.

Skenario lima bek tersebut akan mendapat tambahan kekuatan berupa Elkan Baggott yang baru keluar dari karantina.

Baca Juga: Dua Pemain Baru Cuma Berstatus Pelapis, Belum Ada Superstar Mendarat di Persija Jakarta


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.