Ucapan Menyakitkan Shin Tae-yong Akan Jadi Bahan Bakar Laos Hadapi Indonesia

Najmul Ula - Sabtu, 11 Desember 2021 | 21:58 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong

BOLANAS.COM - Pelatih Laos menantang para pemainnya untuk membalikkan ucapan Shin Tae-yong yang menyebut Laos adalah tim terlemah Grup B Piala AFF 2020.

Pelatih tim nasional Laos, Vengadalam Selvaraj, merespons ucapan Shin Tae-yong menjelang duel di Piala AFF 2020.

Timnas Laos akan menantang Indonesia dalam lanjutan pertandingan Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan, Minggu (12/12/2021).

Timnas Laos saat ini berstatus juru kunci Grup B dengan nol poin dalam dua laga, serta memiliki rekor terburuk kebobolan enam gol.

Baca Juga: Kick Off Bentrok Waktu Maghrib, Persija Gagal Taklukkan 10 Pemain Bhayangkara FC

Situasi Laos tersebut tak luput dari pengamatan pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong terang-terangan menyebut Laos adalah tim terlemah di Grup B dan menargetkan Garuda untuk pesta gol.

"Kalau mau jujur tim Laos itu tim yang sangat lemah di grup kita, memang terasa tidak enak juga tapi memang Laos yang sangat banyak kemasukan gol," tutur Shin (11/12/2021).

Baca Juga: Filipina Cuma Berkeringat Satu Babak, Tujuh Gol Bersarang di Gawang Timor Leste


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.