Persija Gagal Raih 3 Poin, Angelo Alessio Singgung Protes Berlebihan Pemain Barito Putera

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 6 November 2021 | 14:45 WIB
Pemain Barito Putera memprotes wasit saat memberi penalti pada laga kontra Persija Jakarta (5/11/2021).
Bolanas.com
Pemain Barito Putera memprotes wasit saat memberi penalti pada laga kontra Persija Jakarta (5/11/2021).

BOLANAS.COM - Pelatih Persija Jakarta, Angelo Alessio, menyoroti protes berlebihan yang dilakukan oleh para pemain Barito Putera.

Persija Jakarta kembali gagal meraih tiga poin di pekan kesebelas Liga 1 2021/2022.

Bertemu Barito Putera, Persija Jakarta harus puas bermain imbang 1-1.

Satu gol dari Barito Putera dicetak oleh Aleksander Rakic pada menit ke-14.

Sedangkan, gol balasan dari Persija Jakarta dicetak Marko Simic (26').

Baca Juga: Shin Tae-yong Tegaskan Disiplin Harga Mati bagi Timnas Indonesia, Janjikan Satu Hal di Piala AFF 2020

Kontroversi terjadi menjelang akhir laga, ketika Persija mendapat hadiah penalti dari wasit.

Riko Simanjuntak yang melakukan tusukan ke pertahanan Barito Putera dijatuhkan Adhitya Harlan di kotak penalti.

Tak terima dengan keputusan wasit, para pemain Barito Putera langsung melakukan protes.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.