Prediksi Line Up Australia Vs Indonesia U-23: Siapa Pun Boleh Main, Asal Jangan Kalah Duluan

Najmul Ula - Kamis, 28 Oktober 2021 | 21:30 WIB
Skuad timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Mengenai susunan pemain, sejumlah pergantian pada leg pertama menunjukkan Shin Tae-yong tak memiliki kedalaman skuat mumpuni.

Dalam artian, kualitas pemain utama dan pemain cadangan terlihat jomplang.

Shin Tae-yong memasukkan lima pemain pengganti pada leg pertama, yaitu Subhan Fajri, Marselino Ferdinan, Taufik Hidayat, Ronaldo Kwateh, dan Komang Teguh.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by PSSI (@pssi)

Di antara lima pemain tersebut, Marselino dan Ronaldo tergolong paling hijau lantaran baru berusia 17 tahun.

Subhan Fajri juga baru berusia 18 tahun, sedangkan Komang Teguh baru mencicipi satu pertandingan di Liga 1.

Praktis, hanya Taufik Hidayat yang merupakan pengganti sepadan bagi jajaran starter.

Taufik pula yang mencetak gol kedua Indonesia ke gawang Australia.

Oleh karena itu, Shin Tae-yong kemungkinan akan sangat sedikit mengubah susunan starter pada leg kedua.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.