Vietnam dan Malaysia Kompak Menang, Timnas U-23 Indonesia Terancam Gugur di Tangan Australia

Nungki Nugroho - Kamis, 28 Oktober 2021 | 18:40 WIB
Skuad timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.
PSSI.ORG
Skuad timnas U-23 Indonesia saat menghadapi Australia pada Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Peluang Malaysia dan Vietnam lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022 terbuka lebar.

Kedua tim ini bahkan cukup bermain imbang pada laga terakhir guna mengamankan tiket sebagai juara grup.

Sebaliknya, nasib timnas U-23 Indonesia kini berada di ujung tanduk.

Baca Juga: Drawing Piala Asia Wanita 2022 - Indonesia Hadapi Sam Kerr, Striker Australia Top Scorer Liga Inggris

Tim besutan Shin Tae-yong ini cukup dirugikan dengan mundurnya China dan Brunei Darussalam.

Walhasil hanya ada Indonesia dan Australia yang bersaing di Grup G Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Witan Sulaeman dkk mau tidak mau harus memenangi pertandingan kedua nanti jika ingin lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2022.

Itu pun belum cukup, timnas U-23 Indonesia harus menang lebih dari satu gol jika ingin langsung dinyatakan lolos.

Namun jika hanya unggul satu gol, maka timnas U-23 Indonesia dan Australia harus bertarung di babak adu penalti.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.