Menang Atas Tajikistan, Shin Tae-yong Belum Puas dengan Penampilan Timnas U-23 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 20 Oktober 2021 | 10:04 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tengah memberi instuksi saat laga melawan Tajikistan
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, tengah memberi instuksi saat laga melawan Tajikistan

BOLANAS.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, memilih untuk tidak berlebihan usai berhasil mengalahkan Tajikistan U-23.

Timnas U-23 Indonesia meraih hasil positif di laga uji coba melawan Tajikistan U-23 pada Selasa (19/10/2021).

Bermain di Stadion Repubican Central Dushanbe, Tajikistan, timnas U-23 Indonesia berhasil menang dengan skor 2-1.

Tajikistan U-23 lebih dulu mencuri gol melalui Shervoni Mabatshoev pada menit ke-5.

Garuda Muda baru bisa membalas melalui Hanis Sagara pada menit ke-35.

Baca Juga: Bungkam Tajikistan, Timnas U-23 Indonesia Sukses Lampaui Catatan Vietnam

Memasuki babak kedua, timnas U-23 Indonesia tampil lebih agresif.

Hasilnya, pada menit ke-64 timnas U-23 Indonesia berhasil unggul berkat gol dari Bagus Kahfi.

Skor 2-1 untuk kemenangan timnas U-23 Indonesia pun bertahan hingga akhir laga.


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.