Persija Jakarta Asah Ketajaman Lini Serang Jelang Liga 1 2021

Nungki Nugroho - Minggu, 22 Agustus 2021 | 06:00 WIB
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic dan Marco Motta, merayakan gol yang dicetak Simic ke gawang Barito Putera dalam laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/2021).
KOMPAS.COM/SUCI RAHAYU
Pemain Persija Jakarta, Marko Simic dan Marco Motta, merayakan gol yang dicetak Simic ke gawang Barito Putera dalam laga perempatfinal Piala Menpora 2021 di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/2021).

BOLANAS.COM - Asisten pelatih Persija Jakarta, Sudirman, menyebut timnya mulai memperkuat ketajaman lini serang jelang bergulirnya Liga 1 2021.

Persija Jakarta terus menggencarkan latihan jelang berlangsungnya kompetisi Liga 1 2021.

Sudirman mengambil alih latihan Persija Jakarta lantaran sang pelatih utama sedang berada di kampung halamannya.

Angelo Alessio memutuskan untuk kembali ke Italia setelah Persija diliburkan selama PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat).

Baca Juga: Presiden Arema FC Beberkan Status Pemain Asing Baru Jelang Liga 1

Meski begitu, Alessio tetap memberikan arahan kepada tim pelatih terkait materi latihan skuad Macan Kemayoran.

Sudirman menyebut skuad Persija masih perlu meningkatkan kualitas penyelesaian akhir.

Hal ini merujuk pada evaluasi usai pertandingan uji coba melawan Dewa United pada Kamis (19/8/2021).


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.