Fabrizio Romano Pantau Situasi Transfer Lionel Messi Menuju Bali United?

Najmul Ula - Jumat, 2 Juli 2021 | 09:32 WIB
Ekspresi Lionel Messi usai gagal mencetak gol saat laga Barcelona Vs Real Madrid pada Minggu (27/6/2021)
TWITTER.COM.BOARDROOM
Ekspresi Lionel Messi usai gagal mencetak gol saat laga Barcelona Vs Real Madrid pada Minggu (27/6/2021)

BOLANAS.COM - Fabrizio Romano membalas cuitan akun Twitter Bali United yang berangan-angan merekrut Lionel Messi.

Jurnalis kenamaan yang dikenal sebagai pembocor transfer klub-klub Eropa, Fabrizio Romano, baru-baru ini menarik perhatian publik Indonesia.

Pada mulanya, akun Twitter Bali United menyenggol Fabrizio Romano dengan mengunggah potret Lionel Messi.

Bali United memamerkan foto Lionel Messi yang mengenakan seragam Bali United dengan nomor punggung sepuluh.

Baca Juga: Marc Klok Punya Kedekatan dengan Robert Alberts, Langsung Sisihkan Gelandang Palestina?

Lionel Messi memang tengah menjadi sorotan dunia lantaran sedang berstatus tanpa klub alias bebas transfer.

Kapten timnas Argentina itu belum menandatangani perpanjangan kontrak yang diajukan klubnya, Barcelona.

Fabrizio Romano sendiri melaporkan manajemen Barcelona sudah menawarkan perpanjangan kontrak dua tahun pada Messi.

Baca Juga: Berita Transfer - Persis Solo Kembali Bajak Pemain Persija Jakarta


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.