Nurhidayat Indisipliner Berat, Asisten Shin Tae-yong Hanya Mau Ungkap Pelanggaran Paling Ringan

Najmul Ula - Rabu, 2 Juni 2021 | 15:10 WIB
Nurhidayat Haji Haris resmi dicoret dari skuad timnas Indonesia
Nurhidayat Haji Haris resmi dicoret dari skuad timnas Indonesia

BOLANAS.COM - Nova Arianto mengungkap pelanggaran "paling ringan" yang dilakukan Nurhidayat di markas timnas Indonesia.

Bek muda PSM Makassar, Nurhidayat Haji Haris, menjadi bahan pembicaraan dalam beberapa jam belakangan.

Nurhidayat Haji Haris tiba-tiba diumumkan sebagai pemain terbaru yang dipulangkan Shin Tae-yong dari tim nasional Indonesia.

Bek kelahiran 5 April 1999 itu ditendang Shin Tae-yong dari markas timnas Indonesia di Dubai, Selasa (1/6/2021).

Baca Juga: Sempat Ditunda, AFF Resmi Umumkan Jadwal Drawing Piala AFF 2020

Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, menjelaskan keputusan tersebut harus diambil akibat tindakan indisipliner.

Tindakan indisipliner tersebut dianggap tak termaafkan oleh Shin Tae-yong.

"Pelatih Shin Tae-yong melaporkan kepada kami bahwa Nurhidayat telah melakukan indisipliner," tutur Yunus (2/6/2021).

Baca Juga: BREAKING NEWS - Indisipliner, Shin Tae-yong Coret Nurhidayat dari Timnas Indonesia

"Dan dirinya (Shin) sudah tidak berkenanan karena sikap pemain tersebut," tambahnya.

Nurhidayat telah tiba di Indonesia pada Selasa sore kemarin dan langsung menjalani karantina mandiri di Jakarta.

Teka-teki mengenai tindakan apa yang dilakukan Nurhidayat diungkap oleh asisten Shin Tae-yong, Nova Arianto.

Nurhidayat Haji Haris (kiri) dan Kushedya Hari Yudo (kanan) sedang dalam duel perebutan bola dalam sesi latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Nurhidayat Haji Haris (kiri) dan Kushedya Hari Yudo (kanan) sedang dalam duel perebutan bola dalam sesi latihan timnas Indonesia di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, 11 Mei 2021.

Nova Arianto mengungkap, Nurhidayat telah melakukan "beberapa alasan" yang membuat tim pelatih tak bisa membantunya lagi.

"Iya dicoretnya itu karena masalah indisipliner," ujar Nova kepada BolaSport.com (2/6/2021).

"Kalau bentuknya apa, itu ada beberapa alasan, tetapi biar coaching staff yang tahu."

Pernyataan tersebut menyiratkan konfirmasi Nova atas tindakan lebih parah yang dilakukan Nurhidayat.

Nova hanya mau menyebutkan tindak indisipliner paling ringan, yaitu asupan makanan.

"Salah satu penyebabnya soal asupan makanan yang tidak benar," tandasnya.

Dengan demikian, timnas Indonesia kini memiliki lima bek tengah tersisa.

Lima bek tengah tersebut yaitu Andi Setyo, Rachmat Irianto, Arif Satria, Rizky Ridho, dan Ryuji Utomo.

Pencoretan Nurhidayat terjadi hanya dua hari menjelang laga perdana timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia akan menjamu Thailand di Stadion Almaktoum, Kamis (3/6/2021).

Baca Juga: Bukti Ketegasan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia - 4 Nama Dicoret Akibat Indisipliner, 2 Pemain Dapat Peringatan


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.