Timnas Malaysia Umumkan Satu Pemain Keturunan Anyar untuk Perkuat Tim di Kualifikasi Piala Dunia

Nungki Nugroho - Selasa, 1 Juni 2021 | 16:19 WIB
Para pemain timnas Malaysia berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Thailand dalam lanjutan pertandingan Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (14/11/2019).
FA MALAYSIA
Para pemain timnas Malaysia berselebrasi saat mencetak gol ke gawang Thailand dalam lanjutan pertandingan Grup G kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Kamis (14/11/2019).

BOLANAS.COM - Timnas Malaysia mengumumkan satu pemain naturalisasi anyar untuk menambah kekuatan tim di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Malaysia terus berbenah jelang tampil di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

25 pemain telah diboyong timnas Malaysia ke Uni Emirat Arab untuk menghadapi Kualifikasi Piala Dunia.

Sejumlah pemain keturunan dan naturalisasi turut dipanggil untuk memperkuat timnas Malaysia.

Baca Juga: Timnas Indonesia Racikan Shin Tae-yong Bikin Striker Vietnam Jengkel

Total ada sembilan nama baik pemain keturunan maupun naturalisasi saat ini bergabung dengan timnas Malaysia di Uni Emirat Arab.

Di posisi penjaga gawang, pelatih timnas Malaysia Tan Cheng Hoe memanggil kiper keturunan Inggris-Malaysia, Samuel Smerville.

Kemudian di pos pertahanan ada empat pemain sekaligus yaitu Corbin-Ong (Kanada), Matthew Davies (Australia-Malaysia), Junior Eldstal (Swedia-Malaysia), dan Dominic Tan Jun Jin (Singapura-Malaysia).

Di lini tengah, federasi sepak bola Malaysia memanggil Brendan Gan (Australia-Malaysia) dan pemain yang baru saja menyelesaikan proses naturalisasi Liridon Krasniqi (Kosovo).


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : fam.com.my
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.