Tuntaskan Musim di Lechia Gdansk dengan Rekor Pribadi, Egy: Saatnya Fokus Timnas Indonesia!

Najmul Ula - Selasa, 18 Mei 2021 | 10:31 WIB
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat merayakan gol yang diciptakannya untuk Lechia Gdansk di laga uji coba.
LECHIA.PL
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat merayakan gol yang diciptakannya untuk Lechia Gdansk di laga uji coba.

BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri mengalihkan fokus ke timnas Indonesia setelah memecahkan rekor penampilan pribadi di Lechia Gdansk.

Pemain muda Indonesia, Egy Maulana Vikri, menegaskan ambisi untuk tampil baik bersama tim nasional Indonesia.

Egy Maulana Vikri masuk dalam daftar 28 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti training camp timnas Indonesia.

Timnas Indonesia akan menghadapi tiga laga pada ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab, awal Juni mendatang.

Baca Juga: Laga Terakhir Asnawi di Korea, Ansan Greeners Takluk dari Calon Kuat Promosi K-League 1

Egy sendiri baru saja mengakhiri Liga Polandia 2020/21 bersama Lechia Gdansk.

Ia ikut bermain dalam laga terakhir melawan Jagiellonia, Sabtu (16/5/2021), sebagai pengganti sejak menit ke-85.

Kemunculan pada laga tersebut merupakan penampilan ketujuh Egy di Liga Polandia musim ini.

Baca Juga: Hari Pertama di Dubai, Timnas Indonesia Latihan Sekaligus Relaksasi di Pantai Pasir Putih


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.