Farshad Noor Ungkap Kontrak 'Aneh' Persib, Tiba-Tiba Berstatus Trial saat Jumpa Persija

Najmul Ula - Minggu, 9 Mei 2021 | 03:45 WIB
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021
PERSIB
Pemain anyar Persib Bandung, Farshad Noor saat memberkuat Maung Bandung dalam laga Piala Menpora 2021

"Saya rasa orang yang datang dengan latar belakang seperti dia harus bisa memproduksi lebih banyak dan itu bukan hanya di satu laga," terangnya.

Farshad sendiri tetap berada di Bandung meski telah dicoret klub berjuluk Maung Bandung.

Mengenai pencoretan itu, ia membela diri bahwa pada mulanya pihak Persib tak membebani untuk tampil sempurna.

Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, mendapatkan kawalan ketat dari Maman Abdurrahman dan Rohit Chand pada laga kontra Persija Jakarta di leg pertama final Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, mendapatkan kawalan ketat dari Maman Abdurrahman dan Rohit Chand pada laga kontra Persija Jakarta di leg pertama final Piala Menpora 2021.

"Mereka mengatakan pada saya saat tiba bahwa Piala Menpora itu adalah untuk memulihkan kondisi kembali fit," ucap Farshad dikutip dari Tribun Jabar (5/5/2021).

Farshad mengungkap, status kontraknya tiba-tiba berubah menjadi trial menjelang laga final kontra Persija Jakarta.

"Tak ada yang memberi tahu saya soal trial, ketika kami lolos ke final, tiba-tiba status saya adalah trial," ungkapnya.

"Tidak ada kata trial sebelumnya, menjadi trial saat kami bertanding melawan Persija," tandasnya.


Editor : Najmul Ula
Sumber : Tribun Jabar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.