The Asnawi Effect - Ansan Greeners Gusur Dua Klub Terbesar, Resmi Jadi Klub dengan Follower Terbanyak di Korea

Najmul Ula - Selasa, 4 Mei 2021 | 15:08 WIB
Asnawi Mangkualam bersama klub barunya, Ansan Greeners.
Kyunghang Shinmun
Asnawi Mangkualam bersama klub barunya, Ansan Greeners.

BOLANAS.COM - Ansan Greeners resmi memuncaki "klasemen" followers klub Korea Selatan, tiga bulan setelah kedatangan Asnawi Mangkualam.

Kehadiran Asnawi Mangkualam di Ansan Greeners rupanya telah memberi efek besar baik di dalam maupun di luar lapangan.

Asnawi Mangkualam tercatat pertama kali tiba di markas Ansan Greeners pada 3 Februari silam.

Tiga bulan berselang, Asnawi Mangkualam sudah mematenkan satu tempat di tim utama Ansan Greeners.

Baca Juga: Nyemplung Sepak Bola, Ketum PSSI Minta Raffi Ahmad Kurangi Syuting dan Fokus Tangani Rans Cilegon FC?

Wonderkid Indonesia itu selalu bermain sebagai starter dalam lima laga Ansan Greeners terakhir di K-League 2 2021.

Ia sudah mencatatkan satu assist dan telah memenangi anugerah pemain terbaik K-League 2 bulan April.

Di luar lapangan, Asnawi juga sanggup memancing perhatian fans yang tak hanya dari Indonesia, melainkan juga dari Korea Selatan.

Baca Juga: Rencana Besar Pengusaha Malaysia di PSPS Riau: Balik ke Kandang Lama dan Kerja Sama dengan Kelantan FC

Kim Dong-hoon, produser konten K-League, mengakui animo warganet yang tinggi saat dirinya mengunggah konten tentang Asnawi.

"Saya sejatinya sudah berusaha agar tak terlalu sering mengunggah video Asnawi," ucap Dong-hoon dikutip dari News 1 (30/4/2021).

"Tidak hanya fans Indonesia, fans Korea juga menunjukkan rasa ketertarikan mereka pada Asnawi."

"Ke depannya kami tidak hanya mengunggah penampilan Asnawi di atas lapangan, tapi juga tentang kesehariannya," tandasnya.

Baru-baru ini, kepopuleran Asnawi mencapai babak baru di Instagram Ansan Greeners.

Ansan Greeners secara resmi telah menjadi klub Korea Selatan dengan jumlah followers terbanyak di Instagram.

Saat berita ini ditulis, jumlah pengikut Ansan Greeners mencapai 58 ribu.

Angka tersebut mengungguli jumlah follower dua klub terbesar Korea Selatan, yaitu Jeonbuk Hyundai Motors dan Ulsan Hyundai.

Kedua klub tersebut baru memiliki 51 ribu followers.

Di Youtube, video performa Asnawi yang diunggah K-League juga telah mengoleksi lebih dari 1,5 juta penonton.

Klub Korea Selatan lainnya bisa jadi akan berlomba-lomba merekrut pemain Indonesia agar tertular "The Asnawi Effect" tersebut.

Baca Juga: Media Korea Selatan: Asnawi Mangkualam Terancam Jalani Karantina Ketiga Jika Main untuk Timnas Indonesia


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.