Isu Pemain Titipan Merebak, Ketum PSSI Sidak Seleksi Timnas U-16 Indonesia

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 30 April 2021 | 13:55 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan motivasi kepada pemain timnas U-16 Indonesia yang sedang menjalani TC
PSSI.org
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan motivasi kepada pemain timnas U-16 Indonesia yang sedang menjalani TC

BOLANAS.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengunjungi seleksi timnas U-16 Indonesia pada Kamis (29/4/2021).

Belakangan ini isu pemain titipan di timnas Indonesia kembali merebak.

Isu ini bermula dari pilihan pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Dari daftar 34 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong, sejumlah pemain diketahui sedang tidak dalam performa terbaiknya.

Bahkan sejumlah pemain tak bermain selama Piala Menpora 2021.

Namun, isu itu pun langsung dibantah keras oleh asisten pelatih timnas Indonesia, Nova Arianto.

Baca Juga: Depak Farshad Noor, Robert Rene Alberts Rindukan 2 Mantan Pemain Persib

Merebaknya isu pemain titipan ini juga langsung disikapi oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Iriawan menyempatkan hadir untuk memantau langsung seleksi timnas U-16 Indonesia yang digelar di Jakarta.

Seperti diketahui, saat ini pelatih timnas U-16 Indonesia, Bima Sakti, tengah menyeleksi pemain untuk persiapan tampil di Piala AFF U-15 2021.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.