Berkat Timnas Indonesia, Dua Pemain Di-follow Shin Tae-yong di Instagram

Najmul Ula - Senin, 12 April 2021 | 15:11 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bertemu dengan Asnawi Mangkualam selepas laga antara Ansan Greeners dan Jeonnam Dragons pada Liga Korea 2.
INSTAGRAM.COM/SHINTAEYONG777
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bertemu dengan Asnawi Mangkualam selepas laga antara Ansan Greeners dan Jeonnam Dragons pada Liga Korea 2.

Di antara 84 akun tersebut, hanya dua akun yang merupakan milik dari pemain Indonesia.

Dua pemain tersebut yaitu Asnawi Mangkualam (@asnawi_bhr) dan Pratama Arhan (@pratamaarhan9).

Asnawi Mangkualam kini "dikirim" oleh Shin Tae-yong untuk berkarier di K-League 2 bersama Ansan Greeners.

Terbaru, penampilan Asnawi ditonton langsung oleh Shin Tae-yong saat Ansan Greeners menjamu Jeonnam Dragons, Minggu (11/4/2021).

Dua pemain yang di-follow Shin Tae-yong di Instagram, Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan (12/3/2021).
Najmul Ula/Bolanas
Dua pemain yang di-follow Shin Tae-yong di Instagram, Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan (12/3/2021).

"Jika kamu (Asnawi) tidak mempelajari semangat 'cepat' di Korea, kamu tidak dapat mengatasi (hambatan) di panggung Korea," ucap Shin kepada Asnawi sesudah laga (11/4/2021).

"Asnawi tidak makan daging babi, jadi saya harus membeli dan memberi makan (dia) dengan daging sapi kualitas tinggi!" tambahnya.

Sementara itu, nama Pratama Arhan mulai melesat saat diasuh Shin Tae-yong di timnas Indonesia U-19.

Pratama Arhan tampil solid sebagai bek kiri, serta menunjukkan kemampuan istimewa berupa lemparan jauh.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.