Lolos Semifinal Piala Menpora 2021, Pelatih Persija Sesumbar Permalukan PSM Makassar

Nungki Nugroho - Minggu, 11 April 2021 | 07:00 WIB
Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, berdoa sebelum menjalani laga kontra Barito Putera pada perempat final Piala Menpora 2021.
LIGAINDONESIABARU.COM
Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, berdoa sebelum menjalani laga kontra Barito Putera pada perempat final Piala Menpora 2021.

BOLANAS.COM - Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, sesumbar bisa membalas kekalahan dari PSM Makassar saat berjumpa di semifinal Piala Menpora 2021.

Persija Jakarta menjadi sukses mengunci tiket semifinal Piala Menpora 2021.

Persija merupakan tim kedua yang memastikan lolos ke empat besar Piala Menpora 2021.

Sebelumnya, PSM Makassar telah lebih dulu lolos usai memenangi adu penalti dengan PSIS Semarang pada Jumat (9/4/2021).

Baca Juga: Hasil Piala Menpora 2021 - Bungkam Barito Putera, Persija ke Semifinal Tantang PSM

Sedangkan Persija menang tipis 1-0 atas Barito Putera di Stadion Kanjuruhan, Malang, Sabtu (10/4/2021).

Gol semata wayang Macan Kemayoran disumbangkan oleh Marko Simic pada menit ke-61.

Pelatih Persija, Sudirman, mengaku timnya tidak mudah mengalahkan Laskar Antasari.

"Ya alhamdulillah hari ini kita menang di delapan besar, pertandingan ini tidak mudah, kita berjuang dari awal pertandingan sampai akhir," ucap Sudirman.

Riko Simanjuntak dinilai menjadi pemain kunci Persija yang baru dimasukkan pada babak kedua.

"Riko adalah salah satu pemain kita, dan dia punya energi, punya stamina yang bagus, jadi kita tidak pasang Riko dulu, di situ untuk memberi tekanan kepada pemain belakang Barito Putera pada saat Riko masuk lebih fresh," tutur Sudirman.

Pada babak semifinal, Persija akan bertemu kembali dengan PSM Makassar.

Baca Juga: Gempa Terkini di Malang, Kontestan Piala Menpora 2021 Dibuat Kepanikan

Marc Klok dkk sebelumnya dipaksa menyerah 0-2 dari PSM Makassar pada laga perdana Grup B Piala Menpora 2021.

Sudirman pun bertekad membalas kekalahan timnya saat fase grup.

"Tentunya kami ingin membalas kekalahan itu dalam semifinal ini,"

"Saya pikir semua pemain tahu bagaimana cara menghadapi PSM, dan kami juga punya pemain-pemain lain yang mudah-mudahan pada saat lawan PSM nanti mereka sudah kembali fit," pungkas Sudirman.

Pada laga semifinal, Sudirman tidak menurunkan Otavio Dutra dan Maman Abdurrahman yang masih dibekap cedera.

Bahkan Yann Motta juga dicadangkan dengan menarik Rohit Chand ke posisi bek tengah.

Ketiganya bisa menjadi benteng kokoh Persija ketika menghadapi Juku Eja pada babak semifinal yang berlangsung dua leg.

Menurut jadwal, semifinal antara Persija dan PSM akan berlangsung pada 15 dan 18 April 2021.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : ligaindonesiabaru.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.