Bagus Kahfi Salut pada FC Utrecht, Cedera Warisan Garuda Select 'Diurut' Sampai Sembuh

Najmul Ula - Sabtu, 20 Maret 2021 | 14:00 WIB
Bagus Kahfi resmi berseragam FC Utrecht
Dokumen FC Utrecht
Bagus Kahfi resmi berseragam FC Utrecht

BOLANAS.COM - Bagus Kahfi mengungkap rasa perhatian FC Utrecht pada dirinya saat menjalani pemulihan cedera panjang.

Penyerang harapan Indonesia, Bagus Kahfi, mengabarkan perkembangan terbaru kariernya di klub Liga Belanda, FC Utrecht.

Bagus Kahfi, baru berusia 19 tahun, telah menandatangani kontrak berdurasi 1,5 tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun di FC Utrecht.

Bagus Kahfi baru-baru ini dikunjungi oleh Duta Besar Republik Indonesia untuk Belanda, Mayerfas, Rabu (17/3/2021).

Baca Juga: Pindah ke PSS Tapi Main di Kandang Persib, Kim Jeffrey: Si Jalak Harupat Seperti Kamar Tidur Sendiri

Dalam kunjungan tersebut Dubes Mayerfas menjalin perbincangan dengan rencana FC Utrecht untuk Bagus Kahfi di masa depan.

"Tadi, manajemen Utrecht FC yang sudah lama berdiri, menjelaskan program-program latihan, apa itu Utrecht FC, serta manajemen dan pengelolaan FC Utrecht ini," ucap Mayerfas di kanal Youtube KBRI Den Haag (18/3/2021).

"Harapan mereka agar nanti ada banyak Bagus di Indonesia," sambungnya.

Baca Juga: Natanael Siringoringo Menggelegar di Malaysia: Baru 3 Laga, Kelantan FC Ganjar Kontrak 3 Tahun

Dalam kesempatan itu, Bagus juga berkisah tentang apa yang dia lakukan selama kurang lebih 1,5 bulan di Belanda.

Kembaran Bagas Kaffa itu mengaku salut dengan perhatian yang diberikan pihak FC Utrecht pada dirinya yang masih dibekap cedera.

"Satu hal yang saya salut pada FC Utrecht, dia mau menyembuhkan saya, mau mendevelop saya sebaik mungkin," tutur Bagus (20/3/2021).

Bagus Kahfi resmi diperkenalkan oleh FC Utrecht, Jumat (5/2/2021).
fcutrecht.nl
Bagus Kahfi resmi diperkenalkan oleh FC Utrecht, Jumat (5/2/2021).

"Dia tidak mau memaksakan saya untuk bermain atau latihan dulu bersama tim, karena saya mungkin belum sembuh 100 persen."

Bagus Kahfi memang mengalami patah pergelangan kaki dan pergeseran ligamen pada 3 Maret 2020 silam, saat bertanding dalam laga Garuda Select vs Reading.

Setahun berlalu, pihak FC Utrecht berupaya menyembuhkan cedera tersebut.

"Saya sekarang bersama fisioterapis yang sangat-sangat bagus untuk saya," tandasnya.

Bagus mengaku menghabiskan enam hari dalam seminggu untuk bekerja bersama fisioterapis yang "mengurut" dan "menyuntik" kakinya itu. 

Bagus pun mencanangkan target untuk menembus tim utama FC Utrecht yang berlaga di Eredivisie.

Bagus memang sementara ini ditempatkan di tim FC Utrecht U-18, tim yang berada di bawah Jong FC Utrecht dan tim utama.

"Pastinya target saya kan di first team ya, mungkin targetnya semua pemain muda di FC Utrecht," tegasnya.

"Musim depan mungkin saya sudah berada di Jong (tim cadangan), semoga saya bisa dapat banyak menit bermain," tukasnya.

Dengan demikian, Bagus Kahfi tampak harus menghabiskan waktu lebih lama bersama fisioterapis sebelum diperbolehkan berlatih bersama FC Utrecht U-18.

Baca Juga: Piala Menpora 2021: Jadwal Kick Off Hari Perdana, Bakal Dipantau Langsung Shin Tae-yong


Editor : Najmul Ula
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.