Maret Ini, PSSI Jajaki Timnas Indonesia Hadapi Timnas Brasil, Argentina, dan Pantai Gading

Najmul Ula - Sabtu, 13 Maret 2021 | 08:35 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan), sedang memantau latihan timnas putri Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 8 Maret 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong (kiri) dan Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan (kanan), sedang memantau latihan timnas putri Indonesia di Lapangan D, Senayan, Jakarta, 8 Maret 2021.

BOLANAS.COM - PSSI menyatakan sedang menjajaki peluang laga uji coba timnas Indonesia dengan federasi Brasil, Argentina, hingga Pantai Gading.

Plt Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi, mengungkap rencana agenda pertandingan bagi tim nasional Indonesia.

Timnas Indonesia senior akan menatap laga pertama sejak November 2019 di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2022, Juni 2021 mendatang.

AFC memutuskan laga tersisa di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut akan digelar terpusat di Uni Emirat Arab (UEA).

Baca Juga: Intip Uji Coba Timnas Indonesia, Media Vietnam: Level Shin Tae-yong Masih di Bawah Park Hang-seo

Timnas Indonesia yang diasuh Shin Tae-yong memiliki tiga laga tersisa, yaitu melawan Thailand, Vietnam, dan tuan rumah UEA.

Laga tersebut berturut-turut akan digelar pada 3 Juni, 7 Juni, dan 11 Juni 2021 mendatang.

Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan telah menyatakan rasa optimis tim Garuda akan meraih hasil positif pada tiga laga tersebut.

Baca Juga: Bursa Transfer Persib - Tak Ada Lilipaly, Ezra Walian Pun Jadi


Editor : Najmul Ula
Sumber : Antara
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.