Regenerasi Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Siap Beri Kesempatan Pemain Muda

Unggul Tan Ngasorake - Rabu, 10 Februari 2021 | 12:06 WIB
Hari perdana TC timnas Indonesia U-22 di Stadion Madya (9/2/2021).
PSSI
Hari perdana TC timnas Indonesia U-22 di Stadion Madya (9/2/2021).

BOLANAS.COM - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berencana memberikan kesempatan untuk para pemain muda.

Shin Tae-yong kembali menggelar pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia.

Sebanyak 36 pemain dipanggil Shin Tae-yong untuk mengikuti TC di Jakarta.

Dari 36 pemain yang dipanggil tersebut, Shin Tae-yong banyak memanggil pemain muda.

Hanya ada dua pemain yang berusia di atas 25 tahun.

Baca Juga: Dikaitkan dengan Klub Malaysia, Eks Pemain Persib Buka Suara

Mereka adalah Kushedya Hari Yudo (27 tahun) dan Adam Alis (27 tahun).

Selain itu, Shin Tae-yong juga memberi kesempatan kepada tujuh pemain timnas U-19 Indonesia untuk ikut dalam TC kali ini.

Shin Tae-yong pun mengunkapkan alasannya memanggil banyak pemain muda.

"Jadi memang tim ini dibentuk sebagai timnas untuk SEA Games 2021," kata Shin Tae-yong dikutip Bolanas dari PSSI TV.


Editor : Unggul Tan Ngasorake
Sumber : PSSI TV
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.