Ditaruh di FC Utrecht U-18, Begini Jawaban Bagus Kahfi soal Target Main di Tim Utama

Najmul Ula - Senin, 8 Februari 2021 | 20:08 WIB
Bagus Kahfi resmi berseragam FC Utrecht
Dokumen FC Utrecht
Bagus Kahfi resmi berseragam FC Utrecht

BOLANAS.COM - Ditaruh di tim U-18, Bagus Kahfi mengaku memiliki rencana untuk segera menembus tim utama FC Utrecht.

Penyerang muda Indonesia, Bagus Kahfi, tampak sudah mematok rencana jangka panjang di klub barunya, FC Utrecht.

Bagus Kahfi memang telah diperkenalkan oleh salah satu klub terbesar Liga Belanda, FC Utrecht, pada Jumat (5/2/2021).

Di FC Utrecht, Bagus Kahfi ternyata tidak langsung bermain di tim utama, bukan pula di tim cadangan, Jong FC Utrecht.

Baca Juga: Kapolri Buka Peluang Izinkan Liga 1, PT LIB Siapkan Video Simulasi Pertandingan

Direktur Teknik FC Utrecht, Jordy Zuidam, menyatakan Bagus Kahfi akan ditempatkan di FC Utrecht U-18.

"Ia telah membuktikan dalam konteks klub dan dengan timnas Indonesia U-19 bahwa ia memiliki kemampuan mencetak gol," ucap Zuidam di situs resmi klub (5/2/2021).

"Untuk Bagus, langkah dari Indonesia ke Eropa adalah langkah besar, pada periode selanjutnya kami akan membiarkannya menyersuaikan diri dengan tim U-18 kami," lanjutnya.

Dengan demikian, Bagus Kahfi tampak harus mendaki banyak anak tangga untuk menembus tim utama FC Utrecht.

Baca Juga: 'The Asnawi Effect', Manajemen Ansan Greeners Senang Followers Klub Meningkat Tajam


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.