Kapolri Buka Peluang Izinkan Liga 1, PT LIB Siapkan Video Simulasi Pertandingan

Nungki Nugroho - Senin, 8 Februari 2021 | 18:39 WIB
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita
Mochamad Hary Prasetya / BolaSport
Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita

BOLANAS.COM - PT Liga Indonesia Baru (LIB) segera mengirim video simulasi pertandingan Liga 1 kepada Kapolri untuk dikaji ulang.

PT LIB mulai mendapatkan lampu hijau dari pihak Kepolisian untuk mempersiapkan Liga 1 2021.

Direktur Utama PT LIB, Akhmad Hadian Lukita, menyatakan pihaknya segera menyerahkan video simulasi pertandingan Liga 1 2021.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Kapolri dan Menpora Bertemu Hari Ini, Satu Langkah menuju Izin Liga 1 2021

Video tersebut sebagai salah satu dokumen untuk pengajuan izin kepada pihak kepolisian.

"Video itu untuk melengkapi dokumen protokol kesehatan," kata Akhmad Hadian dikutip dari Antara News.

"Jadi biar lebih jelas, seperti ini lho protokol kesehatannya," tambah Hadian.

Simulasi pertandingan dilakukan di markas Bhayangkara FC, Stadion Perguruan Tinggi Ilmu Kepolisian (PTIK), Jakarta, Minggu (7/2/2021).

Selain sebagai syarat perizinan, lewat simulasi ini PT LIB juga bisa menguji kesiapan seluruh perangkat dan ofisial dalam melaksanakan kompetisi.

Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, menyebut bahwa simulasi protokol kesehatan mencakup seluruh aktivitas pertandingan hingga selesai.

Termasuk pengadaan tes Covid-19 sebelum tim menjalani pertandingan.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : antaranews.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.