Debut Shin Tae-Yong Terancam Ditunda, AFC Tentukan Jadwal Timnas Indonesia Dua Pekan Lagi

Najmul Ula - Senin, 1 Februari 2021 | 05:00 WIB
Malaysia Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi PIala Dunia 2022 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).
MEDIA PSSI
Malaysia Vs Timnas Indonesia di Kualifikasi PIala Dunia 2022 di Stadion Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

BOLANAS.COM - AFC akan menentukan jadwal timnas senior Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada pertengahan Februari.

Konfederasi sepak bola Asia (AFC) rupanya membuka peluang perubahan jadwal tim nasional Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Timnas Indonesia memang masih memiliki tiga pertandingan tersisa di Kualifikasi Piala Dunia 2022, yaitu melawan Thailand, Uni Emirat Arab, dan Vietnam.

PSSI sebelumnya mengungkap terdapat lobi dari federasi sepak bola Malaysia (FAM) untuk menunda jadwal tersisa di ajang itu.

Baca Juga: 'Akhir Musim atau Musim Depan', Pelatih Ipswich Sebut Elkan Baggott Sangat Dekat menuju Debut Liga Inggris

Jadwal tersisa di Kualifikasi Piala Dunia 2022 itu sedianya akan digelar pada Maret dan Juni 2021.

PSSI belakangan mendukung rencana penundaan jadwal bulan Maret tersebut menjadi bulan Juni 2021.

"Sekjen FAM Malaysia memang sudah ada komunikasi dengan kami (PSSI)," ujar Sekretaris Jenderal PSSI Yunus Nusi (25/1/2021).

"Untuk mohon dukungan lanjutan kualitikasi dialihkan bulan Juni 2021 karena pandemi Covid-19," tambahnya.

Baca Juga: Liga 1 2021 Digelar Usai Lebaran, PT LIB Ingin Kantongi Izin dari Polri pada Februari


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : sinarharian.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.