VIDEO - Lechia Gdansk Menang Telak, Egy Maulana Vikri Nyaris Catatkan Assist

Nungki Nugroho - Sabtu, 16 Januari 2021 | 17:00 WIB
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat memperkuat Lechia Gdansk melawan Sokoł Ostróda di laga uji coba.
LECHIA.PL
Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, saat memperkuat Lechia Gdansk melawan Sokoł Ostróda di laga uji coba.

Flavio Paixao sukses memanfaatkan tendangan penalti menjadi gol untuk Lechia Gdansk.

Sebelumnya telah terjadi handball oleh pemain Sokol Ostroda di area pertahanan sendiri.

Flavio kembali berperan dalam gol kedua Lechia Gdansk pada pengujung babak pertama.

Baca Juga: Lechia Gdansk Perpanjang Kontrak Pemain dan Rekrut Nama Baru, Egy Maulana Vikri Masih Abu-abu

Umpannya sukses diteruskan dengan baik oleh Kenny Saief yang mengoyak jala tim tamu untuk kedua kalinya.

Pergantian penjaga gawang dilakukan pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec, dengan memasukkan Zlatan Alomerovic untuk mengganti Dusan Kuciak.

Menit ke-60, Egy Maulana Vikri baru masuk sebagai pemain pengganti dalam line-up Lechia Gdansk.

Pada menit ke-68, Lechia sukses mencetak gol ketiga lewat aksi Kuba Arak.

Sumbangsih Egy Maulana Vikri nyaris membuahkan hasil pada menit ke-71.

Egy memberikan umpan silang dari sepak pojok yang disambut dengan sundulan Łukasz Zwoliński.

Baca Juga: Kalaupun Gagal di Lechia Gdansk, Egy Maulana Vikri Tegaskan Ingin Lanjut di Eropa


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : twitter.com/LechiaGdanskSA
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.