Robert Rene Alberts Ingin Ada Wakil Persib di Piala Dunia U-20 2023

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 12 Januari 2021 | 17:59 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin sesi pemusatan latihan tim di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (27/1/2020).
GREGORIUS ADITYA KATUK/PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin sesi pemusatan latihan tim di Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada Senin (27/1/2020).

BOLANAS.COM - Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, ingin berkontribusi untuk timnas U-19 Indonesia yang akan tampil di Piala Dunia U-20 2023.

Indonesia memang sudah dipastikan batal menggelar Piala Dunia U-20 2021 karena pandemi Covid-19.

Sebagai gantinya FIFA kembali menunjuk Indonesia untuk menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 pada tahun 2023 mendatang.

Robert Rene Alberts optimis Persib Bandung bisa kembali berkontribusi untuk timnas U-19 Indonesia.

Sebagai salah satu klub besar, Persib memang sudah langganan mengirim pemain ke timnas Indonesia.

Baca Juga: Media Inggris Bocorkan Nominal Transfer Elkan Baggot ke Klub Premier League

Saat ini saja tercatat ada tiga pemain Persib yang masuk ke timnas U-19 Indonesia.

Mereka adalah Erlangga Setyo Dwi Saputra, Kakang Rudianto, dan Bayu Mohamad Fiqri.

Robert rupanya ingin melanjutkan tren positif tersebut.

"Saya sangat yakin dan positif dengan rencana Persib sepanjang tahun akan terus menciptakan pemain untuk timnas U-20, U-19 dan tim lainnya," kata Robert dilansir Bolanas dari laman resmi Persib.

Baca Juga: Momok Timnas Indonesia di Piala AFF akan Jadi Musuh Besar Yanto Basna di Liga Thailand

Menurut Robert, pembinaan pemain usi muda di Persib memang memiliki kualitas yang baik.

"Karena memang, pembinaan yang dilakukan punya kualitas dan dedikasi, termasuk dari para pelatih mudanya," ungkap pelatih asal Belanda itu.

Tidak hanya untuk timnas Indonesia, para pemain tersebut juga diharapkan akan menjadi tumpuan Persib di masa mendatang.

"Kami sudah punya beberapa pemain muda di Persib yang dibangun di Diklat sebagai wadah pengembangan pemain muda, menghasilkan tim elite yang tentu saja di masa depan juga akan membangun Persib ini sendiri," pungkasnya.

Baca Juga: Jadwal Uji Coba Kacau, Timnas U-19 Indonesia Tak Dapat Restu dari Pemerintah Spanyol


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : persib.co.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.