Yanto Basna Sebut Sepak Bola Indonesia Tertinggal Jauh dari Thailand

Nungki Nugroho - Selasa, 12 Januari 2021 | 14:10 WIB
Pemain PT Prachuap asal Indonesia, Rudolof Yanto Basna.
1 PLAY SPORTS
Pemain PT Prachuap asal Indonesia, Rudolof Yanto Basna.

Kini bersama Prachuap FC, Yanto selalu menjadi pilihan pelatih di sektor pertahanan.

Ia telah memainkan 14 pertandingan dari 16 pekan Liga Thailand 1.

Selama tiga tahun merumput di Thailand, Yanto mulai merasa bahwa Indonesia sudah tertinggal sangat jauh.

Baca Juga: Bersinar di FC Twente, Pemain Keturunan yang Tolak Timnas U-19 Indonesia Jadi Incaran Klub Eropa

"Saya rasa kita sudah tertinggal jauh. Kalau punya talenta, tapi tidak dikembangkan ya percuma itu yang saya rasakan," kata Yanto Basna.

Benar saja, secara ranking timnas Thailand memang jauh di atas Indonesia.

Penampilan Yanto Basna bersama PT Prachuap dalam laga pekan ke-13 Liga Thailand kontra Trat, Minggu (29/11/2020).
Facebook PT Prachuap
Penampilan Yanto Basna bersama PT Prachuap dalam laga pekan ke-13 Liga Thailand kontra Trat, Minggu (29/11/2020).

Thailand saat ini menduduki peringkat ke-111 ranking FIFA, tertinggi kedua di Asia Tenggara setelah Vietnam.

Sedangkan Indonesia terdampar di posisi 173 ranking FIFA.

Saat ini posisi Yanto Basna tidaklah aman bersama Prachuap FC.

Pasalnya, tim yang bermarkas di Stadion Sam Ao itu terdampar di bawah klasemen Liga Thailand 1.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : BolaSport.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.