Kabar Terbaru Egy Maulana Vikri yang Sudah Gabung Latihan Lechia Gdansk

Nungki Nugroho - Jumat, 8 Januari 2021 | 21:55 WIB
Egy Maulana Vikri dalam laga Lechia Gdansk Vs Piast Gliwice, pada laga pekan ke-22 Ekstraklasa di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (15/2/2020).
LECHIA.NET
Egy Maulana Vikri dalam laga Lechia Gdansk Vs Piast Gliwice, pada laga pekan ke-22 Ekstraklasa di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (15/2/2020).

BOLANAS.COM - Winger timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, dikabarkan sudah bergabung dengan latihan Lechia Gdansk.

Egy Maulana Vikri menjadi satu di antara dua pemain yang terlambat gabung latihan Lechia Gdansk.

Egy Maulana Vikri bersama Conrado (Brasil) baru kembali dari negara masing-masing.

Meski begitu, pelatih Lechia Gdansk Piotr Stokowiec tak mempermasalahkan keterlambatan keduanya.

Baca Juga: Nasib Piala Asia U-16 dan U-19 2021 Ditentukan Tiga Hari Lagi

Setibanya di Polandia, Egy beserta Conrado langsung menjalani berbagai tes bak kesehatan maupun kebugaran fisik.

Media Polandia, Trojmiasto, menyebut keduanya bisa melahap tes yang diberikan tim medis dan pelatih.

"Sepulang dari negara asalnya, mereka (Egy dan Conrado) tidak perlu menjalani karantina, karena atlet profesional dibebaskan dari hal tersebut, selama hasil tes virus corona negatif. Dan ini yang terjadi pada kedua pemain," tulis Trojmiasto pada Kamis (7/1/2021).

Dengan bergabungnya Egy dan Conrado, total 24 pemain akan mengikuti latihan Lechia Gdansk.

Masih ada dua pemain yang belum bergabung dengan latihan.

Baca Juga: Rapor Egy Maulana Vikri di Lechia Gdansk Sejak Pertama Gabung, Raih 2 Trofi dan Nyaris ke Liga Europa


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Trojmiasto.pl
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.