Jelang Rapat Exco PSSI Bahas Liga 1, Robert Alberts: Semua Orang Kebingungan, Butuh Arahan Jelas

Najmul Ula - Kamis, 7 Januari 2021 | 14:15 WIB
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.
PERSIB.CO.ID
Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts, saat memimpin timnya latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung.

BOLANAS.COM - Robert Alberts meminta PSSI memberi keputusan tegas soal Liga 1 2020/21 jelang rapat Exco pada pertengahan Januari.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, tak lelah menyuarakan kegelisahan soal nasib Liga 1 2020/21.

PSSI akan menentukan nasib Liga 1 2020/21 dalam rapat komite eksekutif (Exco) yang akan digelar pada pertengahan Januari ini.

Robert Alberts pun meminta PSSI untuk mengambil "keputusan bijak" dalam situasi yang membuat klub terkatung-katung ini.

Baca Juga: Krisis Bek Akut di Leeds United, Marcelo Bielsa Incar Bek Indonesia Elkan Baggott?

Hingga Kamis (7/1/2021) hari ini, paling tidak terdapat dua klub Liga 1 yang sudah membubarkan diri.

Dua klub tersebut yaitu Madura United dan Persipura Jayapura.

Madura United terang-terangan membubarkan tim karena ketidakjelasan Liga 1 pada 28 Desember 2020 lalu.

Adapun Persipura memutuskan bubar karena kontrak sponsor yang tak ditunaikan karena tak berkompetisi sejak Maret 2020.

Baca Juga: Fakta Persipura Bubar: Problem Sponsor, Tanggungan di Piala AFC, Hingga Nasib Liga 1 2020/21


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.