Erlangga Setyo Dipanggil Shin Tae-Yong di Usia 17 Tahun, Berambisi Main di Piala Dunia U-20 2023

Najmul Ula - Senin, 28 Desember 2020 | 08:32 WIB
Kiper Persib U-18, Erlangga Setyo saat berlatih.
Persib Bandung
Kiper Persib U-18, Erlangga Setyo saat berlatih.

BOLANAS.COM - Erlangga Setyo menyatakan ambisi untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 setelah dipanggil Shin Tae-Yong di usia 17 tahun.

Kiper muda Persib Bandung, Erlangga Setyo, salah satu dari tiga pemain timnas Indonesia U-19 yang "tidak terdampak" pembatalan Piala Dunia U-20 2021.

Piala Dunia U-20 2021 memang baru saja dibatalkan oleh FIFA akibat pandemi Covid-19, Kamis (24/12/20200) lalu.

Sebagian besar pemain timnas Indonesia U-19 yang digembleng Shin Tae-Yong praktis tak bisa bermain di event yang sama dua tahun mendatang.

Baca Juga: Tetap Berangkat ke Spanyol, Pemerintah Pastikan Tak Tanggung Biaya TC Timnas U-19 Indonesia

Timnas Indonesia U-19 pada Piala Dunia U-20 2023 akan diisi oleh pemain kelahiran 2003, 2004, dan 2005.

Dalam skuat timnas U-19 yang saat ini sedang berlatih di Spanyol, terdapat tiga nama yang merupakan kelahiran 2003, atau masih berusia 17 tahun.

Tiga pemain tersebut yaitu Erlangga Setyo, Kakang Rudianto (Persib Bandung), dan Alfriyanto Nico (Persija Jakarta.

Nama pertama, yaitu Erlangga Setyo, bahkan sudah dipanggil timnas U-19 lebih awal, yaitu saat TC di Kroasia bulan September-Oktober lalu.

Baca Juga: Termasuk 2 Pilar Persib, Tiga Pemain Timnas U-19 Masih Bisa Main di Piala Dunia U-20 2023


Editor : Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.