Banding Diterima PSSI, Persija Punya Kans Tampil di Piala AFC 2021

Unggul Tan Ngasorake - Sabtu, 28 November 2020 | 14:41 WIB
Logo Persija Jakarta.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Persija Jakarta.

BOLANAS.COM - PSSI menerima banding yang diajukan oleh Persija Jakarta terkait masalah lisensi klub dari AFC.

Kabar gembira diterima oleh Persija Jakarta usai proses banding mereka dikabulkan oleh PSSI.

Sebelumnya, manajemen Persija mengajukan banding kepada PSSI setelah tidak lolos verifikasi AFC.

Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus, menjelaskan bahwa klubnya gagal lolos karena masalah kompetensi mantan pelatih mereka, Sergio Farias.

"Yang pasti utamanya kaitannya dengan RECC ada sedikit selip dari pelatih yang dari Brasil Sergio (Farias), Stefano, dan Rodrigo," kata Ferry Paulus.

Baca Juga: Dennis Wise Kecam Sikap Barito Putera Terkait Transfer Bagus Kahfi

Pelaksana Tugas (Plt) Sekjen PSSI, Yunus Nusi, juga mengatakan hal yang sama terkait alasan mengapa Persija gagal lolos sebelumnya.

"Itu tidak terlepas dari akibat ketidaksempurnaan dari manajemen PT Persija Jaya Jakarta pada saat proses club licensing sebelumnya," tutur Yunus Nusi dikutip dari laman resmi PSSI.

"Terlebih lagi ada kesalahan input dokumen pada sistem club licensing. Tapi tentunya kami PSSI menerima segala masukan, dokumen, bukti yang ada," sambungnya.

Setelah menerima dokumen banding dari Persija, Komite Banding Club Licensing pun mengadakan evaluasi.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI.org
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.