Egy Maulana Vikri Kembali Berlatih Pasca Gelombang COVID-19 di Lechia Gdansk

Unggul Tan Ngasorake - Jumat, 20 November 2020 | 15:14 WIB
Egy Maulana Vikri dalam laga Lechia Gdansk Vs Piast Gliwice, pada laga pekan ke-22 Ekstraklasa di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (15/2/2020).
LECHIA.NET
Egy Maulana Vikri dalam laga Lechia Gdansk Vs Piast Gliwice, pada laga pekan ke-22 Ekstraklasa di Stadion Energa Gdansk, Sabtu (15/2/2020).

BOLANAS.COM - Kabar baik datang dari Egy Maulana Vikri yang kini telah terlihat kembali berlatih bersama Lechia Gdansk.

Sebelumnya, Lechia Gdansk memang baru saja diterpa gelombang Covid-19.

Manajemen Lechia Gdansk mengumumkan ada 20 orang yang dinyatakan positif Covid-19 pada Rabu (4/11/2020) lalu.

Ke-20 orang tersebut terdiri dari 13 pemain dan tujuh orang staff.

Namun, klub enggan membeberkan identitas pemain-pemain yang terpapar itu.

Baca Juga: PSSI Akan Umumkan Lokasi TC Timnas U-19 Indonesia Dua Hari Lagi

Kegiatan Lechia Gdansk pun sempat diliburkan sementara sebelum jeda FIFA Match Day.

Dua pertandingan Lechia Gdansk di Liga Ekstraklasa pun terpaksa ditunda akibat kasus tersebut.

"Pada dasarnya separuh tim telah terinfeksi," kata juru bicara Lechia Gdansk, Arkadiusz Brulinski dilansir Bolanas Sport Trojmiasto.

Pasca pengumuman kasus Covid-19 di Lechia Gdansk tersebut, keberadaan Egy Maulana Vikri sempat menjadi misteri.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Instagram
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.