Remehkan Timnas Indonesia, Vietnam Optimis Melangkah Mulus di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Nungki Nugroho - Minggu, 15 November 2020 | 20:00 WIB
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang Seo (kanan), saat sesi jumpa pers usai laga melawan timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (15/10/2019).
TAUFAN BARA MUKTI/BOLASPORT.COM
Pelatih timnas Vietnam, Park Hang Seo (kanan), saat sesi jumpa pers usai laga melawan timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Selasa (15/10/2019).

BOLANAS.COM - Media Vietnam memandang remeh timnas Indonesia yang menjadi lawan timnas Vietnam di tiga laga tersisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Vietnam memiliki peluang besar untuk lolos ke tahap berikutnya di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

Timnas Vietnam saat ini menjadi pemuncak klasemen sementara Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

The Golden Stars mengoleksi 11 poin dari lima pertandingan di Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

11 angka didapatkan Vietnam dari hasil tiga kali menang dan dua kali seri.

Baca Juga: Tak Hanya Dua Pemain Timnas, Klub Malaysia Disebut Bidik Pelatih Liga 1

AFC telah mengonfirmasi bahwa fase grup Kualifikasi Piala Dunia harus sudah selesai pada Juni 2021.

Sebagaimana dikutip Bolanas dari media Vietnam, Thethao247, pertandingan tersisa akan digelar pada Maret dan Juni 2021.

"Disepakati bahwa semua pertandingan kualifikasi Asia putaran kedua harus berakhir pada Juni 2021. Dua pertandingan pertama akan berlangsung pada 25 dan 30 Maret sedangkan pertandingan lainnya akan dimulai pada 10 dan 15 Juni," tulis Thethao247 pada 14 November 2020.

"Tim nasional Vietnam akan melawan Malaysia pada 30 Maret, Indonesia di kandang pada 7 Juni, dan UEA pada 15 Juni," tulis TheThao247.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : thethao247.vn
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.