Begini Kondisi Terkini Skuad Arema FC Pasca Satu Pemain Dinyatakan Positif COVID-19

Unggul Tan Ngasorake - Selasa, 13 Oktober 2020 | 15:46 WIB
Logo Arema FC.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Arema FC.

BOLANAS.COM - Pelatih Arema FC, Carlos Oliveira, mengabarkan kondisi terkini timnya pasca diliburkan secara mendadak.

Setelah diliburkan selama lima hari Arema FC sudah siap untuk kembali memulai kegiatan mereka.

Sebelumnya, seluruh kegiatan Arema FC mendadak dihentikan.

Hal tersebut menyusul adanya temuan kasus Covid-19 di dalam tim mereka.

Gelandang asing Arema FC, Bruno Smith dinyatakan positif terpapar Covid-19.

Baca Juga: Elkan Baggott Dipastikan Bakal Bertahan di Kroasia Bersama Timnas U-19 Indonesia

Bruno dinyatakan positif setelah melakukan swab test.

Pemain asal Brasil tersebut dikabarkan juga sudah pernah terpapar sebelumnya.

Kini, Carlos menyatakan kondisi tim Arema FC sudah kembali normal.

"Sekarang kami sudah kembali dan kami akan menjaga fokus hingga akhir bulan untuk menyambut kompetisi awal bulan depan," kata Carlos dilansir dari laman resmi Liga Indonesia.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : liga -indonesia.id
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.