Liga 1 2020 Resmi Ditunda, Persib Bandung Malah Datangkan Pelatih Baru

Mukhammad Najmul Ula - Rabu, 30 September 2020 | 08:35 WIB
Gol Spektakuler Striker Persib Bandung Wander Luiz dalam latihan Maung Bandung.
INSTAGRAM/@PERSIB_OFFICIAL
Gol Spektakuler Striker Persib Bandung Wander Luiz dalam latihan Maung Bandung.

BOLANAS.COM - Manajemen Persib Bandung resmi mendatangkan seorang pelatih baru meski Liga 1 2020 baru saja ditunda.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, baru-baru ini mendatangkan seorang pelatih kiper baru bagi skuat Maung Bandung.

Pelatih kiper Persib Bandung sebelumnya, Luizinho Passos, tengah menjalani pemulihan usai melakoni operasi.

Tanpa Luizinho Passos, Robert Alberts memutuskan mendatangkan pelatih kiper baru untuk membesut Made Wirawan dan kawan-kawan.

Baca Juga: Arema FC Ungkap Kerugian Besar Akibat Ditundanya Liga 1 2020

Sang pelatih baru tiba bertepatan dengan penundaan Liga 1 2020 oleh PSSI.

Pada Selasa (29/9/2020) kemarin, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyatakan penundaan Liga 1 2020 lantaran tak mendapat izin dari Polri.

Pihak Polri memang tak mengeluarkan izin pada penyelenggaraan Liga 1 dan 2 2020 atas alasan situasi pandemi Covid-19.

PSSI mengaku akan mengupayakan agar Liga 1 2020 hanya tertunda satu bulan, sehingga bisa terlaksana pada November 2020 mendatang.

Pelatih Persib Robert Alberts sendiri mengaku menerima keputusan penundaan Liga 1 2020.


Editor : Mukhammad Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.