Tak Dipasang di Posisi Asli, Shin Tae-Yong Ingin Jack Brown Ulangi Kisah Sukses Braif Fatari?

Mukhammad Najmul Ula - Sabtu, 26 September 2020 | 15:20 WIB
Pemain Lincoln City U-18, Jack Brown, saat mengikuti seleksi timnas U-19 Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Rabu (15/1/2020).
PSSI.ORG
Pemain Lincoln City U-18, Jack Brown, saat mengikuti seleksi timnas U-19 Indonesia di Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Rabu (15/1/2020).

BOLANAS.COM - Jack Brown menjalani debut di timnas Indonesia U-19 melawan Bosnia & Herzegovina sebagai striker pada formasi 4-4-2.

Pelatih tim nasional Indonesia U-19, Shin Tae-Yong, akhirnya memberi debut kepada Jack Brown.

Jack Brown mengawali laga sebagai starter pada laga timnas Indonesia U-19 vs Bosnia & Herzegovina, Jumat (25/9/2020) malam.

Shin Tae-Yong disinyalir ingin memoles Jack Brown agar seperti Braif Fatari, yakni gelandang yang diubah jadi striker di timnas Indonesia U-19.

Baca Juga: PT LIB Ubah Susunan Jadwal Pertandingan Pekan Keempat Liga 1 2020

Jack Brown sebelumnya tak pernah tampil dalam lima laga uji tanding Garuda Muda di Kroasia akibat cedera.

Pada laga kelima melawan Qatar (20/9/2020), Jack Brown sempat muncul pada daftar pemain cadangan, walau akhirnya tak dimainkan.

Baru pada laga keenam menghadapi Bosnia & Herzegovina, pemain keturunan Indonesia-Inggris itu mendapat kepercayaan tampil.

Tak tanggung-tanggung, Shin Tae-Yong langsung memberi kesempatan starter pada pemain berusia 18 tahun itu.

Baca Juga: Batal Lawan Madura United, Ini Jadwal Baru Persib di Pekan Keempat Liga 1 2020


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : PSSI
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.