Gelandang Bali United Merasa Diuntungkan dengan Jadwal Liga 1 2020

Nungki Nugroho - Senin, 14 September 2020 | 16:28 WIB
Logo Bali United.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Bali United.

BOLANAS.COM - Gelandang Bali United, Sidik Saimima, merasa timnya diuntungkan dengan jadwal Liga 1 2020 yang digelar kembali pada Oktober mendatang.

Sidik Saimima bersyukur dengan jadwal Bali United dalam lanjutan Liga 1 2020.

Pasalnya, Bali United akan bermain penuh di Yogyakarta dalam tiga pekan beruntun.

Menurutnya, skuad Serdadu Tridatu tak perlu menempuh perjalanan panjang dalam setiap pekannya.

"Ya, tiga pertandingan kami akan berada di Yogyakarta. Sangat menguntungkan jika melihat tiga pertandingan di awal ini," kata Sidik Saimima dikutip Bolanas dari laman resmi Bali United.

"Selain mengurangi waktu perjalanan jauh melalui darat, juga dapat mengatur waktu istirahat lebih lama," ujarnya menambahkan.

Baca Juga: Hasil Lengkap Uji Coba Timnas U-19 Indonesia Selama di Thailand hingga Kroasia, Nyaris Tiga Lusin Gol Bersarang

Mengenai persiapan tim, Sidik Saimima mengatakan bahwa Bali United sudah mulai berlatih sejak awal Agustus 2020.

"Tim juga sudah menjalani latihan dari awal Agustus lalu," jelas Saimima.

Ia berharap Bali United bisa kembali menemukan performa terbaik dalam lanjutan Liga 1 2020 nanti.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : baliutd.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.