Diwarnai Kartu Merah, Persib Dua Kali Ditahan Imbang Persikabo di Laga Uji Coba

Nungki Nugroho - Sabtu, 5 September 2020 | 17:40 WIB
Logo Persib Bandung.
NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM
Logo Persib Bandung.

Sedangkan Persib memiliki Febri Hariyadi yang juga beberapa kali memberikan umpan apik ke area penalti Persikabo.

Namun, tak satu pun peluang berbuah gol di babak pertama.

Skor imbang 0-0 menjadi hasil laga Persib kontra Persikabo pada 45 menit pertama.

Pada babak kedua, Persib nyaris membuka keunggulan lewat aksi Geoffrey Castillion pada menit ke-48.

Namun sepakan pemain asal Belanda itu masih melebar tipis di sisi kiri gawang Persikabo.

Pemain Persikabo

Pemain Persikabo, Wawan Febriyanto dan Dimas Drajad, merayakan gol yang dicetak ke gawang Persib Bandung pada laga uji coba jelang Liga 1 2020.
INSTAGRAM PERSIKABO
Pemain Persikabo, Wawan Febriyanto dan Dimas Drajad, merayakan gol yang dicetak ke gawang Persib Bandung pada laga uji coba jelang Liga 1 2020.

Petaka menimpa Persib setelah salah seorang pemainnya dikeluarkan wasit pada menit ke-50.

Baca Juga: Akhirnya Dirilis, Jadwal Baru Liga 1 2020 Tengah Dipelajari Pelatih Persib Bandung

Gelandang jebolan Diklat Persib, Gian Zola, dmenerima kartu kuning kedua setelah melanggar Ciro Alves.

Walhasil, Maung Bandung harus bermain dengan 10 pemain di sisa waktu babak kedua.

Meski begitu, permainan menyerang tetap ditunjukkan Persib.

Rapatnya pertahanan Persikabo membuat tuan rumah tak mampu mencuri satu gol pun.

Tempo pertandingan memanas ketika memasuki menit akhir.


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : bolanas
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.