Beckham Putra Masuk RS, Robert Alberts Ungkap Beban Latihan di Timnas U-19 Jadi Sebab

Mukhammad Najmul Ula - Rabu, 26 Agustus 2020 | 11:45 WIB
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, mengaku siap bermain di luar negeri.
persib.co.id
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha, mengaku siap bermain di luar negeri.

BOLANAS.COM - Robert Alberts menyebut beban latihan di timnas Indonesia U-19 membuat Beckham Putra Nugraha terpaksa dilarikan ke rumah sakit.

Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, turut mengabarkan kondisi Beckham Putra Nugraha yang harus dirawat di rumah sakit, Selasa (25/8/2020).

Beckham Putra Nugraha merupakan salah satu dari dua pemain Persib Bandung yang sedang mengikuti training camp tim nasional Indonesia U-19 di Jakarta, sejak 7 Agustus lalu.

Robert Alberts menyatakan beban latihan Shin Tae-Yong di timnas Indonesia U-19 menjadi penyebab Beckham Putra Nugraha harus beristirahat di rumah sakit.

Baca Juga: Para Pemain Persib Bandung Disiplin Jaga Pola Makan, Ini Buktinya

Beckham Putra Nugraha praktis belum mengikuti sesi latihan rutin Persib di Stadion GBLA, yang digelar sejak 10 Agustus lalu.

Beckham, bersama kiper Erlangga Setyo, menjadi dua pemain Persib Bandung yang dipanggil dalam TC timnas Indonesia U-19.

Baik Beckham maupun Erlangga baru-baru ini masuk dalam daftar 30 pemain yang akan mengikuti turnamen internasional di Kroasia, 2-8 September mendatang.

Di Kroasia, timnas Indonesia U-19 akan menghadapi Arab Saudi, Bulgaria, dan tim tuan rumah.

Skuat Garuda Muda tersebut diproyeksikan mengikuti Piala Asia U-19 2020 pada Oktober mendatang, serta Piala Dunia U-20 2021.


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.