Berkas Naturalisasi Sudah Sampai DPR, Marc Klok Optimis Tuntas Setelah Pandemi Covid-19

Mukhammad Najmul Ula - Selasa, 7 Juli 2020 | 20:00 WIB
Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, sedang menjalani latihan di Lapangan Sutasoma, Halim, Jakarta Timur (11/3/2020)

BOLANAS.COM - Gelandang Persija Jakarta, Marc Klok, merasa optimis proses naturalisasinya dapat tuntas sesudah pandemi Covid-19.

Pemain tengah Persija Jakarta, Marc Klok, memberi kabar terbaru terkait proses naturalisasi yang sedang ia perjuangkan.

Marc Klok, yang memperkuat Persija Jakarta sejak 2020, memang sudah lama dikenal akan kecintaannya dengan Indonesia.

Marc Klok tiba di Indonesia pada 2017 saat bergabung dengan PSM Makassar dari klub Skotlandia, Dundee FC.

Sejak saat itu, pemain kelahiran 20 April 1993 tersebut langsung terkesima dengan negara kepulauan ini.

Baca Juga: Greg Nwokolo Kisahkan Momen Diremehkan Paulo Sergio di Klub Liga Portugal

Bahkan, Klok pun sudah mampu meladeni wawancara menggunakan bahasa Indonesia.

Klok bahkan sempat menjalani pemusatan latihan bersama tim nasional senior Indonesia, walau masih berstatus pemain undangan pada 2019 lalu.

Dalam wawancara terbaru di kanal Youtube Persija Jakarta, Klok mengungkapkan proses naturalisasinya sudah memasuki tahap akhir.

"Sekrang prosesnya sudah sampai di Komisi di DPR," ujar Klok, dikutip dari kanal Youtube Persija Jakarta (6/7/2020).


Editor : Nungki Nugroho
Sumber : Tribun Jakarta
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.