Liga 1 2020 Bakal Berakhir Awal 2021, Dipastikan Bentrok Piala AFF 2020

Mukhammad Najmul Ula - Senin, 29 Juni 2020 | 08:20 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dalam Konferensi Pers terkait kelanjutan kompetisi 2020, di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta Pusat, 28 Juni 2020.
WILA WILDAYANTI/BOLASPORT.COM
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan dalam Konferensi Pers terkait kelanjutan kompetisi 2020, di Kantor PSSI, Senayan, Jakarta Pusat, 28 Juni 2020.

BOLANAS.COM - Penundaan akibat pandemi Covid-19 membuat jadwal terbaru Liga 1 2020 dipastikan bentrok dengan agenda Piala AFF 2020.

Jadwal terbaru Liga 1 2020 dipastikan bertabrakan dengan agenda tim nasional Indonesia di Piala AFF 2020.

PSSI resmi memutuskan kompetisi Liga 1 2020 akan dilanjutkan pada 1 Oktober 2020.

Sebelumnya, kompetisi Liga 1 dan Liga 2 ditangguhkan pada Maret 2020 akibat pandemi virus corona atau Covid-19.

Dengan jadwal terbaru yang dipadatkan, Liga 1 2020 diperkirakan baru berakhir pada awal tahun 2021, entah Januari atau Februari.

Baca Juga: Dikabarkan Akan Hengkang dari Arema FC, Matias Malvino Berikan Respon

Kepastian jadwal pertandingan dan kapan Liga 1 2020 berakhir baru akan diketahui setelah PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis jadwal resmi.

Jadwal semula Liga 1 2020 sebenarnya telah mengakomodasi agar timnas senior memiliki waktu rehat sebelum menjalani turnamen terakbar Asia Tenggara tersebut.

Seperti diketahui, jadwal semula Liga 1 2020 akan memasuki pekan pamungkas pada 31 Oktober 2020.

Sementara itu, Piala AFF 2020 akan berlangsung pada 23 November hingga 31 Desember 2020.

Baca Juga: Kalah Bersaing di Tim Utama, Robert Rene Alberts Berniat Sekolahkan Wonderkid Persib

Lantaran sudah tertunda cukup lama akibat pandemi Covid-19, Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan menyatakan berharap agar Liga 1 2020 tetap berlanjut walau ada Piala AFF 2020.

"Ya, kita harapkan demikian ya, paling ada waktu yang bersinggunganlah, itu yang sedang kita diskusikan," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule tersebut dalam jumpa pers yang dihadiri BolaSport.com (28/6/2020).

"(Direktur Teknik) Pak Indra Sjafri kemarin (berkata) memang itu menjadi permasalahan, kita harapkan (bisa selaras), berarti kita harus betul-betul mendiskusikan dengan jadwal kompetisi yang ada," lanjutnya.

Timnas Vietnam menjuarai Piala AFF 2018
AFFSUZUKICUP.COM
Timnas Vietnam menjuarai Piala AFF 2018

Iwan Bule mengindikasikan bakal terdapat jeda sejenak selepas Liga 1 2020 mengakhiri putaran pertama.

"Kan kompetisi ada akhirnya, ada tahapannya. Kemarin kan baru putaran pertama kan selesai, kita cocokkan nanti, itu yang jadi pemikiran kita," pungkasnya.

Piala AFF 2020 sendiri dirumorkan akan digelar dengan sistem home tournament untuk menghindari mobilitas tim peserta yang meningkatkan potensi penularan Covid-19.

Vietnam, juara bertahan Piala AFF 2018, telah menyatakan ketertarikannya menjadi tuan rumah.

Baca Juga: Lebih Tinggi Dibanding Edisi 2019, Berikut Keunggulan Venue Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia


Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.