Tahun Lalu Main di Malaysia, Saddil Ramdani Kini Bahagia Rayakan Lebaran di Kampung Halaman

Mukhammad Najmul Ula - Rabu, 27 Mei 2020 | 11:30 WIB
Aksi Saddil Ramdani (kanan) bersama Pahang FA saat coba dihentikan pemain Sabah FA pada laga keempat Grup C Piala Indonesia 2019 di Stadion Darul Makmur, Kuantan, 24 Agustus 2019.
FACEBOOK.COM/OFFICIALPAHANGFA
Aksi Saddil Ramdani (kanan) bersama Pahang FA saat coba dihentikan pemain Sabah FA pada laga keempat Grup C Piala Indonesia 2019 di Stadion Darul Makmur, Kuantan, 24 Agustus 2019.

BOLANAS.COM - Winger Bhayangkara FC, Saddil Ramdani, mengungkapkan tak lagi diburu kewajiban berkompetisi sehingga bisa menikmati suasana Hari Raya Idul Fitri tahun ini.

Winger Bhayangkara FC, Saddil Ramdani, saat ini tengah merayakan Idulfitri di kampung halamannya di Kendari, Sulawesi Tenggara.

Sebagai pesepak bola profesional, Hari Raya Idulfitri tahun ini merupakan momen langka bagi Saddil Ramdani.

Benar, Saddil yang telah menjalani debut profesional dalam usia 17 tahun di Indonesia Soccer Championship 2016 tersbut tidak pernah menikmati libur cukup panjang pada masa lebaran.

Baca Juga: Tak Mudik ke Garut, Wonderkid Persib Bandung Pilih Silaturahim Online

"Hari lebaran ini sangat spesial, yang membuat istimewa adalah saya bisa berkumpul bersama keluarga, itu menjadi sebuah kebahagiaan yang tidak bisa dibayar dengan apa pun," ujarnya seperti dilansir Kompas.com.

"Yang tadinya saya tidak sempat kumpul lama, sekarang bisa bercanda tawa bersama mereka. Hampir dua bulan penuh saya di kampung halaman," imbuhnya.

Apalagi, Saddil praktis selalu bermain di klub yang jauh dari kampung halamannya. 

Baca Juga: Pembuat Cedera Evan Dimas Kini Terlunta-lunta di Liga Belanda

Dalam kurun 2016 hingga 2018, Saddil memperkuat Persela Lamongan, klub asal Jawa Timur.


Editor : Mukhammad Najmul Ula
Sumber : Kompas.com
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.