Kontrak Sisa Setahun, Egy Maulana Vikri Ingin Mengejar Hal Ini di Lechia Gdansk

Mukhammad Najmul Ula - Senin, 11 Mei 2020 | 04:30 WIB
Aksi Egy Maulana Vikri saat bermain melawan Wisla Krakow pada lanjutan Ekstraklasa musim 2019-2020 pada Minggu (28/7/2019).
TWITTER.COM/LECHIA_GDANSK
Aksi Egy Maulana Vikri saat bermain melawan Wisla Krakow pada lanjutan Ekstraklasa musim 2019-2020 pada Minggu (28/7/2019).

BOLANAS.COM - Egy Maulana Vikri mengungkapkan ingin sebanyak mungkin mendapat kesempatan tampil selama sisa setahun kontrak di Lechia Gdansk.

Tak terasa, Egy Maulana Vikri sudah hampir menuntaskan kontrak profesionalnya bersama Lechia Gdansk.

Egy Maulana Vikri tercatat memulai kontrak tiga tahun bersama klub Polandia tersebut pada Juli 2018.

Artinya, musim ini merupakan musim kedua Egy bersama Lechia Gdansk.

Baca Juga: Berharap Naturalisasi, Sandy Walsh Intens Komunikasi dengan Marc Klok

Dalam perbincangan bersama Menteri Pemuda dan Olahraga Zainuddin Amali, Egy merasa belum berhasil menembus tim utama Lechia.

Egy pun mengakui bahwa persaingan menuju skuat utama klub asuhan Piotr Stokowiec sangat berat.

"Untuk menembus skuat pertandingan yang berjumlah 18 itu saja susah," ujar Egy seperti dikutip Bolanas.com dari Instagram resmi Kementerian Pemuda dan Olahraga.

Baca Juga: Postur Beda Jauh Dibanding Simic, Pelatih Persija Sebut Riko Simanjuntak Bagai Raksasa

Seperti dilansir Transfermarkt, Egy baru menjejak lapangan dua kali bersama Lechia pada musim 2019/20.


Editor : Nungki Nugroho
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Verifikasi akun KG Media ID
nama
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.