Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Lagi-Lagi Timnas Indonesia Batal Gelar Latihan Perdana, Ini Alasannya

By Abdul Rohman - Sabtu, 1 Agustus 2020 | 18:40 WIB
Pemain muda PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga, hadir di TC timnas Indonesia senior, Jumat (15/2/2020) di Stadion Madya Senayan.
MUHAMMAD ALIF AZIZ/BOLASPORT.COM
Pemain muda PSIS Semarang, Alfeandra Dewangga, hadir di TC timnas Indonesia senior, Jumat (15/2/2020) di Stadion Madya Senayan.

BOLASPORT.COM -  Timnas Indonesia kembali menunda latihan perdana yang harusnya berlangsung di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, pada Sabtu (1/8/2020).

Alasan penundaan latihan perdana timnas Indonesia kali ini lantaran hasil swab test terakhir yang belum keluar.

Para pemain timnas Indonesia memang baru saja menjalani swab test ketiga pada Kamis, (30/7/2020).

Sebelumnya, timnas Indonesia juga membatalkan latihan perdana yang seharusnya sudah digelar pada Sabtu (25/7/2020).

Media Officer PSSI, Bandung Saputra mengatakan bahwa latihan perdana harus mengalami perubahan jadwal kembali.

Baca Juga: 40 Tahun Lebih Geluti Sepak Bola, Rahmad Darmawan Ingin Punya SSB

" Tadi update latihan hari ini belum bisa dilaksanakan di lapangan karena masih menunggu hasil lengkap swab test semua pemain yang dilakukan hari Kamis lalu," kata Bandung Saputra seperti keterangan yang diterima BolaSport.com, Sabtu (1/8/2020).

Bandung menambah, untuk kepastian jadwal latihan perdana akan diupdate kembali.

"Terkait info latihan selanjutnya akan kami update dan menunggu info dari tim," ujar Bandung.

TC gabungan timnas senior dan U-19 Indonesia dijadwalkan berlangsung mulai 23 Juli sampai 8 Agustus 2020.

TC timnas senior dan U-19 Indonesia dipersiapkan untuk menatap pertandingan yang akan dilakoni dalam waktu.

Baca Juga: Alex Marquez Dianggap Lebih Baik dari Jorge Lorenzo

Timnas senior Indonesia akan menghadapi tiga pertandingan lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Grup G.

Tiga laga tersebut yakni melawan tuan rumah Thailand (8/10/2020), menjamu Uni Emirat Arab (13/10/2020), dan tandang ke Vietnam (12/11/2020).

Sedangkan TC timnas U-19 Indonesia dipersiapkan untuk menatap ajang terdekat yakni Piala Asia U-19 Uzbekistan.

Pada Piala Asia U-19, timnas U-19 Indonesia tergabung dalam Grup A bersama Uzbekistan, Kamboja, dan Iran.

Piala Asia U-19 Uzbekistan dijadwalkan berlangsung mulai 14 sampai 31 Oktober.


Editor : Mochamad Hary Prasetya
Sumber : BolaSport.com

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Arsenal
34
77
2
Liverpool
34
74
3
Man City
32
73
4
Aston Villa
34
66
5
Tottenham
32
60
6
Man United
33
53
7
Newcastle
33
50
8
West Ham
34
48
9
Chelsea
32
47
10
Bournemouth
34
45
Klub
D
P
1
Borneo
32
70
2
Persib
32
59
3
Bali United
33
58
4
Madura United
32
53
5
PSIS Semarang
32
50
6
Dewa United
32
50
7
Persik
33
48
8
Persis
32
47
9
Barito Putera
32
43
10
Persija Jakarta
32
42
Klub
D
P
1
Real Madrid
32
81
2
Barcelona
32
70
3
Girona
32
68
4
Atlético Madrid
32
61
5
Athletic Club
32
58
6
Real Sociedad
32
51
7
Real Betis
32
48
8
Valencia
32
47
9
Villarreal
32
42
10
Getafe
32
40
Klub
D
P
1
Inter
33
86
2
Milan
33
69
3
Juventus
33
64
4
Bologna
33
62
5
Roma
32
55
6
Atalanta
32
54
7
Lazio
33
52
8
Napoli
33
49
9
Fiorentina
32
47
10
Torino
33
46
Pos
Pembalap
Poin
1
F. Bagnaia
467
2
J. Martin
428
3
M. Bezzecchi
329
4
B. Binder
293
5
J. Zarco
225
6
A. Espargaro
206
7
M. Viñales
204
8
L. Marini
201
9
A. Marquez
177
10
F. Quartararo
172
Close Ads X